RSS

Menyimak Wawancara

HASIL MENYIMAK
Hasil meyimak berdasarkan hasil wawancara yang saya lakukan pada hari senin, 11 April 2011 adalah :
Diding wahyudi adalah salah seorang dosen yang ada di jurusan bahasa dan sastra Indonesia. Beliau berasal dari Jawa Barat, lulusan dari IKIP Bandung jurusan bahasa dan sastra Indonesia. Beliau mulai mengajar di Unesa sejak tahun 1991 sampai sekarang. Dulu ketika wal mengajar di Unesa, beliau mengajar mata kuliah sanggar sastra, namun mata kuliah itu sekarang tidak ada lagi. Sanggar sastra adalah mata kuliah tentang kreativitas mahasiswa dalam mata kuliah sastra namun lebih mengarah ke prakteknya.
Kendala yang di alami Pak Diding selama mengajar di Unesa adalah seputar refrensi dan buku acuan yang masih minim jumlahnya sehingga sebagai dosen beliau terkadang harus pontang-panting ke Malang, Bandung dan lainnya untuk mencari Bahan Ajar. Kalau masalah mahasiswanya bagi beliau tidak terlalu bermasalah. Semua mahasiswa sama. Menurut beliau, mahasiswa harus meningkatkan kegemaran membaca. Membaca dalam artian membaca situasi dan kondisi. Membaca buku bisa disaat waktu senggang. Jika membaca situasi seperti mencari peluang yang ada.
Perjalanan selama pak Diding selama menjadi mahasiswa adalah memanfaatkan waktu dengan diskusi-diskusi antar mahasiswa dan sering bertemu dengan mahasiswa dalam seminar. Dulu beliau bias dikatakan sebagai mahasiswa yang berprestasi karena beliau mendapat tunjangan ikatan dinas. Karena tunjangan ikatan dinas itulah beliau bisa mengajar di Unesa. Tumnjangan ikatanm dinas itu membuat beliau berhak memilih tempat kerja yang beliau inginkan.
Selama menjadi mahasiswa, Pak Diding banyak mengisi waktunya dengan mengikuti seminar-seminar. Dia hanya mengikuti perkuliahan 70% saja. Bagi Beliau, antara BEM dan perkuliahan, tentu saja yang diutamakan adalah perkuliahan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Apresiasi Prosa Fiksi

APRESIASI PROSA FIKSI
Cerpen Pemburu Air Mata (Harian Kompas)
1. Fakta Cerita
a. Alur : Campuran (Maju-Mundur)
• Alur Maju
 Begitulah desaku begitu damai dan nyaman penuh berkelimpahan dengan air mata. Paragraf 5.
 Awalnya terjadi dari kedatangan salah satu warga yang sudah lama merantau….dst. Paragraf 7.
 Sejak saat itu, terjadilah proses penghentian besar-besaran air mata oleh para lelaki di desa itu. Paragraph 6.
 Dsb.

• Alur Mundur
 Konon komposisi ini pernah ditawar slah satu produser besar dari ibu kota, tetapi si seniman itu tidak melepaskan karena si produser tidak bias mengeluarkan air mata. Paragraph 4.
 Mereka sangat merindukan waktu lalu,
 Dsb.
Hal diatas menunjukkan bahwa cerpen pemburu air mata beralur campuran. Pengarang menceritakan dari awal kemudian mundur lalu maju lagi.
b. Tokoh dan Penokohan
 Tokoh

Aku : pelaku utama protagonis
Lelaki perantau : pelaku sampingan antagonis
Kepala desa : pelaku sampingan
Warga laki-laki : pelaku sampingan
Warga wanita : pelaku sampingan

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

Linguistika


LINGUISTIKA
ANEKA SUBDISIPLIN LINGUISTIKA
FONOLOGI (FONETIKA DAN FONEMIK)

            Setiap ilmu akan membatasi dirinya sehingga suatu ilmu akan terbagi menjadi cabang – cabang ilmu. Hal ini terjadi pula pada ilmu linguistika. Liguistika mempunyai cabang – cabang ilmu misalnya : Fonologi, morfologi, sintaksis, leksikologi, semantik.
            Fonologi adalah cabang ilmu linguistika yang mengkaji tentang bunyi – bunyi bahasa, baik berdasarkan pelafalannya, fungsi atau sifat akustiknya. Fonologi dibagi menjadi dua bidang yaitu fonetika dan fonemika. Fonetika meneliti bunyi bahasa berdasarkan fisiknya yang dibagi menjadi dua macam yakni fonetika artikulatoris dan fonetika akustik.
Morfologi adalah cabang ilmu linguistika yang mengkaji tentang struktur kata. Missal : tertidur terdiri dari dua morfem yaitu morfem ter- dan morfem tidur. Sintaksis adalah cabang ilmu linguistika yang mengkaji tentang struktur kata dalam kalimat. Paduan antara morfologi dan sintaksis akan membentuk suatu tata bahasa. Semantika adalah cabang ilmu linguistika yang mengkaji makna atau arti. Leksikologi adalah cabang ilmu linguistika yang mengkaji tentang pembendaharaan kata, hal ini digunakan untuk penyusunan kamus (leksikografi).
MORFOLOGI

            Morfologi adalah salah satu cabang ilmu linguistika yang meneliti tentang struktur kata., mengidentifikasikan satuan bahasa dalam satuan gramatikal. Satuan minimal gramatikal disebut  morfem. Missal kata berhak terdiri dari dua morfem yaitu morfem ber-  dan morfem hak .mofrem dibagi menjadi morfem bebas dan morfem terikat. Morfem bebas adalah morfem yang dapat berdiri sendiri seperti hak. Morfem terikat adalah morfem yang tidak dapat berdiri sendiri jika tidak melebur dengan morfem lainnya, contoh dari morfem  ini adalah morfem ber-, ber- tidak akan dapat berdiri sendiri jika tidak digabungkan dengan morfem lain. Misalnya ber + hak. Berhak merupakan proses morfemis. Proses morfemis terjadi morfem segmental (pengimbuhan, pengklitika, pemajemukan, reduplikasi) dan morfem nonsegmental. Morfem dasar dibagi menjadi tiga yaitu pangkal, akar dan pradasar. Adapula morfem utuh dan terbagi (missal pada kata foot yang menjadi feet, mouse menjadi mice sehingga morfem itu tidak beratutran). Morfem nol adalah morfem yang tidak mendapatkan penambahan morfem.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS